Pemdes Kauman Mojoagung Realisasikan Pembangunan Rabat Jalan Dan Saluran Drainase.

Posted by : jakarta9 Desember 25, 2024 Category : Uncategorized

Jombang_ patroli e-newsPemerintah Desa (Pemdes) Kauman Kecamatan Mojoagung kabupaten Jombang Jawa timur merealisasikan infrastruktur berupa pembangunan rabat jalan dan saluran drainase beton yang terletak di dusun Kauman.

Adapun volume fisik yang dikerjakan yaitu 0.15×2,5×130 m untuk rabat jalan, sedangkan volume saluran drainase beton sepanjang 40 m bersumber dari Dana Desa (DD) tahun anggaran 2024 menelan biaya sebesar Rp. 85.600.000 (delapan puluh lima juta enam ratus ribu rupiah).

Ketua Tim Pelaksana Kegiatan (TPK) Desa Kauman Mochamad Mahmudi menuturkan, jika pembangunan fisik keduanya yaitu rabat jalan dan saluran drainase bertujuan untuk memperlancar kebutuhan vital bagi masyarakat, khususnya warga Dusun Kauman.

“Alhamdulillah pembangunannya berjalan dengan lancar dari awal hingga selesainya pekerjaan tidak ada kendala sedikitpun,” ujar Mahmudi ketika diwawancarai media patroli, Rabu 24/12/2024 siang.

Untuk bangunan rabat jalan, sambung Mahmudi, bertujuan untuk mempermudah akses warga untuk beraktifitas sehari – hari menjadi lebih gampang. “Karena awalnya jalan tersebut sulit dilewati karena kondisi jalan banyak sekali lubang besar dan berdebu,”  jelasnya.

Sedangkan untuk fisik saluran drainase bertujuan untuk jaringan irigasi warga dan petani setempat, supaya suplay air dari hulu ke hilir lebih lancar tanpa ada rembesan dan kebutuhan sawah menjadi mudah, serta jadwal kebutuhan gilir air tidak tersendat lagi agar tanaman menjadi subur.

“Selanjutnya proses pembangunan kedua bangunan tersebut pihak desa tetap mengacu pada juknis yang ada, bestek dan acuan gambar kerja maupun RAB dilaksanakan sesuai yang telah direncanakan, maka kedua bangunan tersebut bisa dipastikan bisa bertahan lama umurnya dan bisa dimaksimalkan juga untuk warga, karena bangunan itu asset Pemdes Kauman,” kata Mahmudi menjelaskan.

Sementara itu, Kepala Desa (Kades) Kauman Mochammad Wibisono mengapresiasi kepada ketua TPK yang telah membantu pihak Desa melaksanakan pembangunan desa tepat waktu. “Saya ucapkan terima kasih kepada Ketua TPK pak Mahmudi yang melaksanakan rabat jalan dan saluran drainase tanpa mengurangi volume maupun mutu bangunan,” ujar Kades.

Masih Kades Kauman mengutarakan, tak hanya ketua TPK, warga Kauman juga mau membantu melaksanakan kegiatan pembangunan desa berupa bangunan itu, meskipun gaji harian hanya cukup untuk kebutuhan sehari – hari, namun nyatanya warga tetap antusias membangun demi kemajuan desa.

“Semoga kerjasama di semua lini baik dari Pemdes, TPK dan warga tetap terjalin dengan baik. “Kami semua bertujuan untuk membangun desa, bukan mencari keuntungan untuk mempertebal kantong pribadi, apa gunanya kalau bangunan desa tidak sesuai, nantinya tetap warga juga yang menikmati hasilnya, warga puas Pemdes pun juga bangga,” pungkas Kades. (hdk/wdy).

 

RELATED POSTS